Untuk menjamu tamu yang datang mendadak, sajian dengan rasa asam segar ini bisa dalam sekejap disiapkan. Rasa gurih shrimp stick sangat serasi dengan saus yang segar ini. Apalagi jika disantap selagi hangat!
Bahan:
12 buah Fiesta Shrimp Stick, goreng
Saus:
1 sdm minyak sayur
6 butir bawang merah, cincang
3 siung bawang putih, cincang
50 g wortel, serut halus panjang
1 sdm kacang polong beku
4 sdm Fiesta saus tomat
3 sdm Fiesta saus cabai
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt gula pasir
1 sdt garam
200 ml air
1/2 sdt tepung kanji, larutkan dengan sedikit air
Cara membuat:
# Tumis bawang merah dan bawang putih hingga layu.
# Tambahkan wortel dan kacang polong, aduk hingga layu.
# Masukkan bahan lainnya, aduk hingga mendidih.
# Tuangi larutan kanji, aduk hingga kental. Angkat.
# Taruh Fish Nugget di piring saji.
# Tuangi Sausnya. Sajikan segera.
Untuk 4 orang
Catatan:
Sebagai variasi Shrimp Stick bisa diganti dengan Fiesta Fish Ball yang digoreng sebentar.